Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

BREAKING NEWS: Valentino Rossi Memberikan Kepastian Soal Kontraknya Dengan Yamaha di MotoGP 2021

Eka Budhiansyah - Sabtu, 25 April 2020 | 20:25 WIB
Valentino Rossi kasih kepastian mengenai karirnya atau kontraknya dengan Yamaha di MotoGP 2021
MotoGP
Valentino Rossi kasih kepastian mengenai karirnya atau kontraknya dengan Yamaha di MotoGP 2021

OtoRace.id - Sebelumnya, Valentino Rossi seolah didesak oleh Lin Jarvis selaku Managing Director Yamaha MotoGP mengenai karirnya bersama Yamaha di MotoGP 2021.

Namun, akhirnya Valentino Rossi memberikan kepastian soal kontraknya bersama di MotoGP tahun depan.

Hal itu, Valentino Rossi ungkapkan ketika melakukan aksi ngobrol virtual dengan Matt Birt selaku komentator di MotoGP dan juga rekan setimnya yaitu Maverick Vinales.

Dalam video berdurasi 48 menit di akun YouTube Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi memaparkan beragam komentar.

Baca Juga: Valentino Rossi Didesak Bos Yamaha MotoGP Soal Keputusan Karirnya

Salah satunya, dengan berdiam diri di rumah selama 2 bulan ini, dirinya jadi bisa lebih berpikir panjang mengenai karirnya ke depan.

"Saya berada dalam situasi yang sulit karena, seperti yang saya katakan, opsi pertama saya adalah mencoba untuk melanjutkan. Saya memiliki motivasi yang cukup dan saya ingin melanjutkan," bilang Rossi.

Namun untuk itu, dirinya perlu memahami tingkat kompetisi karena sejak dua tahun lalu, Yamaha dan dirinya perlu berjuang lebih untuk mencapai posisi 5 besar.

Apalagi, kini dirinya memiliki crew chief baru dan beberapa perubahan dalam tim, sehingga dirinya perlu melihat dalam 5-6 race ke depan.

"Masalahnya adalah tidak ada race karena dengan virus ini kita tidak dapat menjalankan (balap," bilang juara dunia sembilan kali itu.

Baca Juga: Jika Valentino Rossi Mau ke Aprilia, Bakal Dikasih Hadiah Unik Banget

Namun begitu, dalam video tersebut juga dikatakan Valentino Rossi dan Maverick Vinales berharap setidaknya race MotoGP 2020 bisa dimulai di bulan Agustus.

Dengan begitu, dirinya juga bisa memutuskan secepatnya mengenai karirnya di Yamaha, meski harus bersama dengan tim satelit yaitu Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021.

"Saya harus memutuskan sebelum berkompetisi, karena dalam skenario paling optimis, kita dapat bersaing di paruh kedua musim ini, jadi kami menunggu pada Agustus atau September. Tetapi saya harus mengambil keputusan terlebih dahulu," jelas Rossi.

Menjadi menarik, dalam video itu juga Rossi menerangkan kalau dirinya ingin tetap berada di MotoGP.

4e0s-fdBaca Juga: Sejarah Mencatat, Hanya 5 Pembalap Ini yang Berhasil Juara Dunia Pakai 2 Merek Motor Berbeda di MotoGP

"Bagaimanapun, saya ingin melanjutkan, tetapi saya harus membuat keputusan ini (soal kontrak) tanpa menjalani balap lebih dulu," tambahnya.

Sebab menurut Rossi, untuk berhenti saat ini pun bukanlah kondisi terbaik lantaran bisa saja MotoGP 2020 tidak berjalan jika dalam skenario terburuk.

"Jadi lebih adil untuk melakukan kejuaraan lain dan berhenti di akhir kejuaraan berikutnya, jadi saya berharap untuk melanjutkan pada tahun 2021,″ pungkas The Doctor.

Wah, jadi tetap balap nih ya, tapi apakah hanya 1 tahun aja kontraknya nih?

Baca Juga: Alasan Rem Brembo Banyak Digunakan di Ajang Balap Dunia Seperti MotoGP, F1, WSBK, sampai Reli

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : YouTube

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa