OtoRace.id - Dalam ajang balap, bobot kendaraan yang lebih ringan jelas akan mendongkrak performa, termasuk dalam balap motor.
Termasuk dalam aspek bodi balap motor yang bisa mereduksi bobot motor cukup signifikan.
Jika dibandingkan dengan bodi standar, lalu menggunakan bodi balap maka bobot motor bisa berkurang sampai 4-5 kg.
Lalu bentuk bodi juga bisa diubah sesuai keinginan dan kebutuhan si pembalap.
Baca Juga: Valentino Rossi Kembali Balap di Stay At Home GP seri 4 di Sirkuit Misano, Catat Tanggalnya
"Bisa bikin tangkinya lebih datar, supaya gampang kalau merunduk. Juga bodi yang lebih kecil dan ramping," ujar Yohanes Sirait, MM Customs pemain besar bodi balap motor.
Kualitas bodi balap MM Customs yang bermaterial fiber banyak digunakan di kancah balap motor nasional.
Dari level Kejurnas sampai ke OMR (One Make Race), apalagi balap motor sport.
"Kalau dari Kejurnas Sport mah bisa dibilang OMR MM Customs dah," seloroh Ucok, sapaan Yohanes Sirait.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | OtoRace.id |
KOMENTAR