Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Lin Jarvis Ungkap Mengapa Kepindahan Valentino Rossi ke Petronas Yamaha SRT Banyak Pertimbangan

Didit Abdillah - Minggu, 31 Mei 2020 | 17:00 WIB
Valentino Rossi dan Franco Morbidelli disebut-sebut akan jadi rekan setim.
twitter/@sepangracing
Valentino Rossi dan Franco Morbidelli disebut-sebut akan jadi rekan setim.

OtoRace.id - Skuat Monster Energy Yamaha MotoGP sebagai tim pabrikan sudah lengkap dengan duet Maverick Vinales dan Fabio Quartararo. 

Valentino Rossi yang dalam 8 musim terakhir membela tim pabrikan Yamaha itu, harus hengkang. 

Sampai akhirnya Valentino Rossi punya opsi besar untuk tetap bertahan di MotoGP, setidaknya sampai 2021. 

Meski demikan, Yamaha Factory Racing harus mempertimbangkan untuk tetap menaungi Valentino Rossi. 

Baca Juga: Yakin MotoGP Seri Perdana 2020 Akan Digelar di Sirkuit Jerez 19 Juli? Simak Video Prediksinya!

Pilihannya adalah menempatkan Valentino Rossi di tim satelit, Petronas Yamaha SRT, tetapi dengan support penuh dari tim pabrikan. 

Nyatanya, hal tersebut tidak sekadar memindahkan tanda tangan kontrak The Doctor saja, tetapi ada pertimbangan. 

"Seperti harus memboyong semua tim mekanik yang dimiliki Valentino Rossi, juga membaginya dengan mekanik dari Petronas Yamaha," ujar Lin Jarvis. 

"Juga masalah yang lebih detail seperti sponsor yang dibawa Rossi juga masalah merchandisenya," sambungnya dalam situs Speedweek. 

Baca Juga: Bos Petronas Yamaha Akui Seharusnya Bisa Dapat Hasil Tinggi di MotoGP 2020

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa