OtoRace.id - Formula 1 (F1) resmi merilis kalender baru mereka untuk menjalani musim F1 2020.
Terdapat 8 seri pembuka yang semuanya berpusat di Eropa yang dimulai pada (3-5/7) mendatang di sirkuit Red Bull Ring Austria.
Dari 8 seri yang sudah diresmikan ada dua sirkuit yang akan menggelar dua seri dalam dua pekan beruntun.
Yaitu sirkuit Red Bull Ring dua seri pertama (5/7) dan (12/7) lalu sirkuit Silverstone untuk F1 Inggris pada (2/8) dan (9/8).
Bagi sirkuit Silverstone, sirkuit ini memang didesain untuk bisa dibalik dengan anti clockwise dan clockwise.
Dalam gelaran F1 Inggris setiap tahunnya, sirkuit silverstone yang clockwise atau searah jarum jam dengan tikungan pertamanya ke kanan selalu digunakan.
Bahkan semua tikungan yang dihomologasi untuk F1 dan MotoGP adalah layout yang clockwise.
"Semua tim setuju kalau kita akan menggunakan layout yang standar, yang sering kita pakai," kata Direktur sirkuit Silverstone, Stuart Pringle.
Baca Juga: Sah! Danilo Petrucci Bilang Ducati Tidak Perpanjang Kontraknya di MotoGP
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | autoweek |
KOMENTAR