Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Bos LCR Honda Akui Kalau Cal Crutchlow Juga Diincar Oleh Repsol Honda Team

Didit Abdillah - Sabtu, 6 Juni 2020 | 18:00 WIB
 Bos tim LCR Honda, Lucio Cecchinello
MotoGP.com
Bos tim LCR Honda, Lucio Cecchinello

OtoRace.id - Kabar Repsol Honda Team untuk mencari satu pembalap lagi untuk musim depan memang sedang digencarkan. 

Alex Marquez yang debut tahun ini hanya punya kontrak sampai akhir 2020. 

Melihat dari hasil tes, Honda Racing Corporation (HRC) tidak begitu puas dengan hasil yang didapatkan adik kandung dari Marc Marquez tersebut. 

Sampai akhirnya muncul beberapa opsi untuk mencari pengganti Alex Marquez, semisal dirinya tidak memenuhi ekspektasi saat balapan dimulai nanti. 

Baca Juga: Manajer Bantah Ada Kesepakatan Verbal Antara Pol Espargaro dan Honda

Paling gencar adalah Pol Espargaro yang dikabarkan sudah mendapatkan perjanjian verbal untuk memboyongnya dari Red Bull KTM Factory Racing ke Repsol Honda Team. 

Namun baik pihak Pol Espargaro dan pihak HRC masih tidak mengkonfirmasi hal tersebut. 

Kabar lain muncul dari tim satelitnya, LCR Honda yang membuka kalau pembalapnya, Cal Crutchlow dan Takaaki Nakagami juga ditaksir oleh HRC. 

"Cal Crutchlow pun kini menjadi pilihan paling depan untuk naik ke tim pabrikan, sedangkan Takaaki Nakagami menjadi pilihan kedua," ujar Lucio Cecchinello, Pemilik Tim LCR Honda. 

Baca Juga: Andrea Dovizioso Digaet KTM Dengan Gaji yang Lebih Besar Untuk Gantikan Pol Espargaro?

Baca Juga: Wah Galang Hendra Kembali Balapan, Ikut 'Drag Bike' Pakai Sepeda!

"Crutchlow punya kapabilitas yang baik untuk naik ke tim pabrikan berdasarkan pengalamannya, sedangkan Nakagami punya jiwa muda yang seimbang dengan Marc Marquez," sambungnya dalam situs MotoGP. 

Bagi Cal Crutchlow, ia memang kerap menyebutkan kalau MotoGP 2020 akan menjadi musim terakhirnya di ajang balap dunia. 

Namun karena balapan terhenti untuk sementara di tengah pandemi Covid-19, ia merasa harus melanjutkan satu tahun lagi di MotoGP. 

Atas dasar itulah HRC memang menargetkannya untuk naik ke tim pabrikan. 

Baca Juga: Ini Dia Para Pembalap MotoGP yang Agresif dan Cepat Menghabiskan Ban

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : motogp.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa