Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Berbeda Dengan Valentino Rossi, Andrea Dovizioso Harus Berhenti Balap Karena Lelah Secara Mental

Didit Abdillah - Senin, 22 Juni 2020 | 11:30 WIB
Andrea Dovizioso dinilai sudah lelah secara mental
MotoGP.com
Andrea Dovizioso dinilai sudah lelah secara mental

OtoRace.id - Dalam tiga tahun terakhir, Andrea Dovizioso selalu membawa Ducati Team bersaing untuk perebutan gelar juara dunia. 

Meskipun ia selalu kalah dari Marc Marquez (Repsol Honda Team) yang terus meraih gelar juara dunia dalam empat musim terakhir. 

Meski begitu, ini merupakan perkembangan baik bagi Ducati Team, tandanya Ducati Desmosedici GP mereka berada di level yang tinggi. 

Andrea Dovizioso dinilai sebagai pembalap yang tepat dalam hal riset, sehingga Ducati Desmosedici GP terus berkembang ke arah yang baik. 

Baca Juga: Bos Yamaha MotoGP Yakin Kalau Jorge Lorenzo Punya Motif Tersembunyi

Namun ternyata, pembalap asal Italia itu punya tekanan yang cukup tinggi dari Ducati Corse untuk terus meraih gelar juara dunia. 

"Dari segi fisik, Andrea Dovizioso memang belum lelah, tetapi secara mental ia sudah cukup lelah di Ducati," kata pengamat MotoGP asal Italia, Carlo Pernat dalam situs Paddock GP. 

Untuk mengobati kelelahannya, Ducati disebut harus memberikan dua tahun kontrak baru seperti yang selalu mereka lakukan sejak 2013 kepada Dovi. 

Gaji yang besar bukan menjadi masalah bagi 'DesmoDovi', ia hanya ingin terus membalap tanpa tekanan yang besar. 

Baca Juga: Ingin Kesetaraan Ras di F1, Lewis Hamilton Bikin Organisasi Khusus

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Paddock GP

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa