OtoRace.id - Dalam ajang balap nasional, kiprah ban IRC memang cukup pamor.
Sejak masih ikut Kejurnas dan beberapa club event, IRC tipe Fasti banyak membawa pembalap menuju podium.
Namun ukuran Fasti series dengan kompon lunak seperti Fasti 2 yang semi slick dan Fasti 1 yang slick hanya ada ukuran ring 17 inci.
Hanya Fasti Pro yang memiliki ukuran ring 14 inci dan cocok untuk balap di sirkuit basah.
Baca Juga: Direktur Tim Petronas Yamaha SRT Berharap Seri Final MotoGP 2020 di Sirkuit Sepang
Namun kabarnya, pabrikan yang yang berbasis di Karawang, Jabar ini sedang men-develop ban kompon lunak tipe baru untuk ring 14 inci.
“Merespon banyaknya permintaan di sosmed kita untuk develop Fasti 2 ring 14 inci, bentaran lagi depan mata ada Fasti 2 ukuran 90/80-14," kata Dodiyanto, Senior Brand Executive & Product Development PT. Gajah Tunggal Tbk.
"Ibarat orang lahiran, udah di ruang operasi, tinggal brojol aja,” seloroh Dodi, sapaannya.
Selain tipe baru, tipe ini kabarnya juga akan memiliki ukuran yang berbeda dari produk sebelumnya.
Baca Juga: Valentino Rossi dan Kekasih Menikmati Liburan Sebelum Jalani Jadwal MotoGP 2020 yang Padat
Baca Juga: Jorge Lorenzo Yakin Pol Espargaro Akan Tampil Lebih Baik dengan Honda daripada Dirinya
Fasti 2 yang berukuran 90/80-14 dan 100/80-14 yang akan diluncurkan memang berdasarkan masukan dari konsumen.
"Tidak menutup kemungkinan Fasti Pro bikin 100/80-14 juga, kita tes market dulu, hahaa…,” tambah pria yang garis keras pecinta Alm. Didi Kempot ini.
Permintaan ukuran yang lebih besar ini ternyata karena ban soft compound ini sekarang tidak hanya untuk balap, tapi ramai juga dipakai harian.
“Justru sekarang penjualan mayoritas buat pemakaian harian. Jadi, kita kudu bikin yang size belakang lebih lebar, kan ban harian selalu ban belakang lebih lebar,” pungkasnya.
Baca Juga: Lihat Lagi, MotoGP Belanda 2009 Saat Valentino Rossi Raih Kemenangan ke-100
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Otomotifnet |
KOMENTAR