Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

f1

Jelang F1 Austria: McLaren Punya Riwayat Terpapar Virus Corona, Pembalap Ini Masih Punya Ketakutan

Didit Abdillah - Kamis, 2 Juli 2020 | 12:05 WIB
Carlos Sainz takut ada paparan Covid-19 dari tim F1
F1 Reader
Carlos Sainz takut ada paparan Covid-19 dari tim F1

OtoRace.id - McLaren F1 Team punya riwayat salah satu krunya terkena paparan virus Corona pada Maret lalu. 

Hal tersebut lah yang membuat F1 Australia di Melbourne harus dibatalkan, padahal semua tim sudah siap untuk menjalani sesi latihan pertama. 

Setelah itu F1 harus menunda seri perdananya sampai bulan Juli di akhir pekan ini (3-5/7) di Red Bull Ring, Austria. 

Semua tim F1 sudah tiba di kota Spielberg dan melakukan persiapan untuk sesi latihan pertama. 

Baca Juga: Graziano Rossi: Valentino Rossi Akan Balapan Tanpa Tekanan Saat Masuk Ke Petronas Yamaha

Namun pembalap McLaren F1 Team, Carlos Sainz Jr mengaku dirinya masih ada ketakutan untuk terpapar virus Corona. 

"Semua orang datang dari seluruh penjuru dunia, kita tidak tahu apakah saya atau orang lain membawa Covid-19 atau tidak," ujar Carlos Sainz Jr. 

"Setelah empat bulan tidak balapan, saya tidak ingin terpapar Covid-19 saat sudah tiba di sirkuit, saat sudah sangat ingin ikut balapan," sambungnya dalam situs Planet F1. 

"Masalah terburuk adalah ada seseorang yang tidak merasa terpapar, karena tidak berpengaruh kepada kesehatannya," lanjutnya. 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Planetf1

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa