Baca Juga: Meski Tidak Berstatus Kejurnas, Gokart EShark ROK Cup Tetap Selesaikan Semua Ronde Tahun 2020
Pada lap ke-10, Lewis Hamilton berhasil masuk ke posisi tiga usai mengentaskan perlawanan dari Alexander Albon.
Namun di lap ke-12, musibah dirasakan Max Verstappen. Pembalap utama Red Bull Racing itu mengalami masalah teknis di tikungan pertama.
Mobilnya tidak mau menyala dan membuatnya kehilangan banyak posisi karena melambat dan kembali ke pit.
Merasa mobilnya masih bisa melaju, ia juga mengganti ban, tetapi RB16 miliknya benar-benar tidak bisa menyala dengan sempurna.
LAP 11/71
Verstappen is crawling along! ????
He's slipped from P2 to P17 #AustrianGP ???????? #F1 pic.twitter.com/3WsBRncJYR
— Formula 1 (@F1) July 5, 2020
Baca Juga: 'Diracuni' Fabio Quartararo dan Jack Miller, Pembalap F1 Ini Jadi Berniat Cicipi Motor MotoGP
Perjuangannya untuk menjadi pemenang berhenti di lap 13. Kini Albon yang berada di posisi ketiga menjadi harapan untuk meraih podium bagi Red Bull Racing di markasnya.
Lap ke-24, Kevin Magnussen (HAAS F1 Team) mengalami kecelakaan yang membuat safety car harus diturunkan.
Ini menjadi kesempatan bagi semua pembalap untuk mengganti ban. Kompon keras jadi pilihan untuk menjalani sisa 46 lap.
Setelah safety car keluar dari sirkuit, balapan yang kembali dimulai dengan kondisi persaingan ketat.
Insiden terjadi antara Carlos Sainz (McLaren F1 Team) dengan Sebastian Vettel di tikungan ketiga.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR