OtoRace.id - Tidak adanya nama Pol Espargaro dalam skuat KTM di MotoGP 2021 memang menguatkan opini kalau pembalap asal Spanyol itu akan hijrah ke Repsol Honda Team.
Namun belum ada konfirmasi resmi baik dari pihak Pol Espargaro ataupun dari Honda terkait kontrak Pol dengan KTM yang baru boleh mengumumkan setelah September.
Meski demikian, CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta membenarkan hal tersebut.
"Keputusan Pol Espargaro untuk pindah ke Honda tidak mengejutkanku, mungkin mengejutkan bagi kebanyakan orang, tetapi tidak dengan saya," kata Carmelo Ezpeletta.
Baca Juga: Sang Ayah Kasih Bocoran, Jorge Lorenzo Negosiasi Dengan Ducati
"Saya adalah orang yang dapat informasi paling banyak dibandingkan siapapun. Saya juga akan membagikannya, bagi siapa pun yang bertanya," lanjutnya dalam situs GP Inside.
Pilihan antara KTM dan Honda memang cukup berat bagi Pol Espargaro. Apalagi KTM RC16 yang kini jauh lebih kompetitif juga berdasarkan campur tangannya.
Meski demikian, Honda RC213V adalah motor kompetitif yang bisa membawa pembalap meraih kemenangan bahkan gelar juara dunia.
"Kalau Pol Espargaro bisa membawa RC16 jadi kompetitif, maka dia lebih dari cukup untuk bisa menang dengan RC213V," tutur Ezpeleta.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | gp-inside.com |
KOMENTAR