Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Andalusia 2020

Hasil Balap MotoGP Andalusia 2020: Fabio Quartararo Kembali Juara, Valentino Rossi Podium, Yamaha Berkuasa!

Didit Abdillah - Minggu, 26 Juli 2020 | 19:56 WIB
Fabio Quartararo kembali amankan kemenangan. Valentino Rossi podium ketiga. Yamaha menguasai podium MotoGP Andalusia
Sepang Racing Team
Fabio Quartararo kembali amankan kemenangan. Valentino Rossi podium ketiga. Yamaha menguasai podium MotoGP Andalusia

OtoRace.id - Seri kedua MotoGP Andalusia di sirkuit Jerez, Spanyol (26/7) menjadi peluang bagi Fabio Quartararo untuk mempertahankan puncak klasemen sementara. 

Pembalap Petronas Yamaha SRT itu memulai lomba dari pole position dan tidak adanya rival utama, Marc Marquez (Repsol Honda Team) yang mundur dari balapan karena kondisi fisik. 

Fabio Quartararo langsung memimpin setelah tikungan pertama. Diikuti dua Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales dan Valentino Rossi

Start yang menjanjikan bagi Valentino Rossi, ia terus menempel di posisi ketiga sepanjang lap pertama. 

Baca Juga: Hasil Balap Moto2 Andalusia 2020: Andi Gilang 20 Besar, Tim Valentino Rossi Kuasai Podium

Meski terjadi insiden selepas start antara Miguel Oliveira dan Brad Binder yang seharusnya jadi rekan setim tahun depan. 

Di tikungan terakhir, Maverick Vinales coba overtaking untuk posisi pertama, tetapi melebar dan menjadi celah bagi Valentino Rossi untuk menempati posisi kedua. 

Persaingan untuk posisi kedua mnejadi terfokus antara Valentino Rossi dan Maverick Vinales. 

Fabio Quartararo lebih lengang dalam memimpin jalannya lomba. Kekurangan Valentino Rossi adalah di sektor terakhir sirkuit Jerez, ia selalu kehilangan kestabilan, khususnya di tikungan terakhir. 

Baca Juga: Marc Marquez Mundur dari MotoGP Andalusia Gara-gara Lengannya Bengkak

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa