Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Andalusia 2020

Valentino Rossi Sedih Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli Gagal Finish di MotoGP Andalusia 2020

Nur Pramudito - Senin, 27 Juli 2020 | 15:00 WIB
Valentino Rossi ikut sedih dengan nasib buruk yang menimpa Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli di MotoGP Andalusia 2020
MotoGP.com
Valentino Rossi ikut sedih dengan nasib buruk yang menimpa Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli di MotoGP Andalusia 2020

OtoRace.id - Pembalap Monster Energy, Valentino Rossi ikut sedih Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli mengalami masalah mesin di MotoGP Andalusia 2020, Minggu (26/7/2020).

Meski akhirnya gagal finis, Valentino Rossi mengaku Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli punya kecepatan yang sangat baik di MotoGP Andalusia 2020.

Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli memang tampil menjanjikan pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Jerez.

Keduanya bahkan mampu berada di posisi lima terdepan sepanjang balapan berlansung.

Baca Juga: Meski Menang di MotoGP Andalusia 2020, Fabio Quartararo Ungkap Kelemahan Yamaha YZR-M1 2020

Namun sial, masalah teknis pada motor masing membuat perjuangan Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli harus terhenti sebelum balapan MotoGP Andalusia 2020 berakhir.

Bagnaia bahkan berpotensi besar meraih podium kedua andai tak mengalami insiden tersebut.

"Saya juga cukup prihatin dengan situasi yang menimpa Francesco Bagnaia dan Franco Morbidelli," kata Valentino Rossi dilansir OtoRace.id dari Speedweek.

"Karena mereka cepat pada balapan, tapi kemudian terpaksa keluar karena masalah pada motor mereka," ujar Valentino Rossi.

Baca Juga: Selebrasi Kemenangan Bersorak di Depan Tribun Kosong, Valentino Rossi Bangkitkan Kenangan 21 Tahun Lalu

Di sisi lain, Rossi mengaku sangat puas dengan hasil yang diraihnya di MotoGP Andalusia 2020.

Apalagi, ini merupaakan podium pertamanya dalam kurun 15 bulan terakhir.

Valentino Rossi terakhir kali berdiri di podium April tahun lalu atau tepatnya di MotoGP Amerika Serikat 2019.

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa