Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Ceko 2020

Takaaki Nakagami Akui Mendapat Tekanan Kuat Dari Honda di MotoGP Ceko 2020

Eka Budhiansyah - Jumat, 7 Agustus 2020 | 15:00 WIB
Takaaki Nakagami mendapat tekanan kuat dari HRC untuk MotoGP Ceko 2020
MotoGP
Takaaki Nakagami mendapat tekanan kuat dari HRC untuk MotoGP Ceko 2020

OtoRace.id - Takaaki Nakagami mengakui kalau dirinya mendapat tekanan kuat dari Honda Racing Corporation (HRC) untuk di MotoGP Ceko 2020 pekan ini (7-9/8).

Hal itu, terkait absesnnya Marc Marquez yang harus menjalani operasi kedua dan proses pemulihan pasca operasi tulang humerus kanan.

Akibatnya, Marc Marquez pun dinyatakan absen untuk seri MotoGP Ceko 2020 dan bahkan untuk di MotoGP Austria 2020 minggu depan.

Belum lagi, rekan setim Takaaki Nakagami yaitu Cal Crutchlow juga belum fit 100 persen dari operasi tulang telapak tangan bawah akibat crash di MotoGP Spanyol 2020.

Baca Juga: Tim Manajer Ungkap Kabar Terbaru Kontrak Valentino Rossi Dengan Petronas Yamaha SRT Jelang MotoGP Ceko 2020

Takaaki Nagami dan Alex Marquez pun menjadi tulang punggung bagi Honda di MotoGP untuk mendulang poin di klasemen konstruktor.

"Marc tidak di sini, sekarang saya merasa mendapat tekanan kuat dari HRC," ungkap pembalap asal Chiba, Jepang itu.

"Tetapi bagaimanapun, ini menyenangkan dan saya menikmati moment tersebut," tambah pembalap Idemitsu LCR Honda Idemitsu ini.

Bahkan, Nakagami berharap kalau balap di sirkuit Brno di MotoGP Ceko 2020 ini bisa membuatnya lebih termotivasi untuk menjalani musim MotoGP 2020.

Baca Juga: Setelah Dua Kali Menang MotoGP, Fabio Quartararo Malah Ketakutan, Ada Apa Nih?

Apalagi, menurutnya cuaca di MotoGP Ceko ini tidak seperti di dua seri sebelumnya yaitu di sirkuit Jerez, Spanyol yang panasnya cukup ekstrem.

"Saya melihat prakiraan cuaca setiap hari dan semakin membaik. Minggu akan panas, tetapi tidak sepanas di Jerez," bilangnya dikutip OtoRace.id dari MotoGP.com.

Menjadi menarik, untuk bertarung di MotoGP Ceko 2020 ini, Takaaki Nakagami juga kembali dibekali data Marc Marquez.

Berbekal data juara dunia delapan kali itu, Nakagami pun berhasil finish di posisi 4 di MotoGP Andalusia dua pekan lalu.

Baca Juga: Valtteri Bottas Perpanjang Kontrak Dengan Mercedes, Tutup Peluang Bagi Sebastian Vettel

Nah, harapan yang sama juga diinginkan untuk di sirkuit Brno, bahkan podium.

Pasalnya, sirkuit Brno salah satu sirkuit yang cocok dengan karakter motor Honda RC213V.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa