Oliveira optimistis mampu membukukan hasil yang bagus pada balapan MotoGP San Marino 2020 yang akan berlangsung di Sirkuit Misano tersebut.
"Tidak perlu khawatir pada balapan berikutnya. Kami sudah uji coba di sana dan hasil kami tidak terlalu buruk," tutur Oliveira.
"Namun, tentu semua ini hanya prediksi. Bagaimanapun, saya tidak sabar untuk ke sana dan memulai balapan lagi," pungkas Oliveira.
Tak salah jika Oliveira yakin bisa tampil bagus di MotoGP San Marino 2020, pasalnya KTM bersama Dani Pedrosa pun tengah melakukan sesi tes di sirkuit Misano selama 3 hari (25-27/8).
Wah, menarik nih!
Baca Juga: Jelang MotoGP San Marino 2020, Dani Pedrosa Akan Tes Motor KTM RC16
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR