OtoRace.id - F1 Italia di sirkuit Monza (6/9) berakhir dengan drama kemenangan Pierre Gasly.
Sebelum itu, mulai dari pole seater, Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas) yang dikenai sanksi penalti
Sampai rekan setimnya, Valtteri Bottas yang bermasalah sejak balapan dimulai sehingga terhempas dari tiga besar.
Balapan F1 Italia sempat terhenti saat Charles Leclerc (Scuderia Ferrari F1 Team) mengalami kecelakaan di tikungan terakhir, hingga 30 menit.
Setelah balapan kembali dimulai dan Lewis Hamilton menjalani drive through penalty, Pierre Gasly ambil alih posisi pertama.
Ini pertama kalinya pembalap Alpha Tauri Honda itu memimpin jalannya lomba dan berhasil membungkusnya menjadi kemenangan.
Meski pada 2 lap terakhir, ia ditekan oleh Carlos Sainz (McLaren F1 Team), tetapi Pierre Gasly tidak bergeming sampai balapan selesai.
Ia meraih kemenangan di F1 Italia, juga kemenangan pertama dalam kiprahnya di F1 sejak debut di 2018.
"Sejujurnya saya tidak tahu apa yang terjadi, benar-benar balapan yang gila dan melelahkan," kata Pierre Gasly.
Baca Juga: Hasil Race 2 WSBK Alcaniz 2020: Jonathan Rea Balas Kekalahan Dari Ducati, Alvaro Bautista Crash
"Sudah lama sejak saya merasakan podium 18 bulan lalu dan sekarang merasakan kemenangan," lanjutnya.
Kemenangan Pierre Gasly ini membuka puasa banyak hal.
Seperti kemenangan pembalap Perancis yang terakhir kali diraih oleh Oliver Panis pada tahun 1996 di Monako.
Setelah 24 tahun berlalu, Pierre Gasly yang kembali berhasil mengumandangkan La Marseillaise di podium tertinggi.
Baca Juga: Hasil Race 2 WSSP Alcaniz 2020: Galang Hendra Konsisten Raih Poin, Andrea Locatelli Menang Lagi
Sedangkan bagi Alpha Tauri Honda yang notabene tim asal Italia pasti sangat senang bisa menang di F1 Italia, tepatnya di sirkuit Monza.
Sehingga seluruh kru dan mekanik Alpha Tauri Honda bisa bernyanyi 'Il Canto degli Italiani' bersama-sama.
Luar biasa!
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR