OtoRace.id - Setelah jeda musim panas selama dua pekan, MotoGP San Marino 2020 di sirkuit Misano mengobati kerinduan para penggemarnya.
Pada sesi latihan pertama (FP1) MotoGP San Marino (11/9) para pembalap membiasakan diri dengan aspal baru.
Pol Espargaro (Red Bull KTM Factory Racing) menjadi yang tercepat pada 10 menit pertama FP1 MotoGP San Marino 2020.
Pembalap asal Spanyol itu lebih terbiasa dengan aspal baru sirkuit sepanjang 4,22 km itu karena sempat menjajalnya pada tes pramusim di awal tahun.
Meski catatan waktu yang didapatkan Pol Espargaro terbilang belum konsisten.
Baca Juga: Kasihan! Jorge Martin Positif Covid-19, Tak Bisa Balap di kelas Moto2 San Marino 2020
Shades of Q2 last year! ????@mvkoficial12 and @polespargaro are trading times at the top! ⏱️#SanMarinoGP ???????? pic.twitter.com/5uU8VfGuWe
— MotoGP™???? (@MotoGP) September 11, 2020
Dua pembalap yang menggunakan Yamaha YZR-M1, Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) juga punya lap time yang apik.
Namun catatan waktu terbaik keduanya masih belum bisa melampaui Pol Espargaro.
Sampai akhirnya di sisa 33 menit FP1 MotoGP San Marino, Maverick Vinales mencatatkan 1;33,479 melangkahi 0,128 detik dari catatan waktu Pol Espargaro.
Karakter sirkuit Misano dipadukan dengan aspal barunya memang lebih cocok bagi pembalap Yamaha.
Baca Juga: Gerry Salim Komentari ARRC 2020 Yang Resmi Ditiadakan, Gagal Debut Honda CBR1000RR-R
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR