Green zone itu sebenarnya memang daerah yang rawan dilalui pembalap yang melaju melebar meski sedikit saja, dan dibuat sebagai pengganti gravel trap karena alasan keselamatan pembalap.
Jika dilalui, gravel trap akan membuat pembalap membuat pembalap rugi waktu karena laju motor akan lebih lambat.
Tapi beberapa gravel trap akan berbahaya jika pembalap dengan kecepatan tinggi di area itu, itulah kenapa green zone jadi solusi.
Dan pembalap harus paham, bahwa jika itu bukan zona hijau dan tetap dibuat gravel trap, dia akan kehilangan banyak waktu dan keselamatannya juga terancam.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | berbagai sumber |
KOMENTAR