OtoRace.id - Sesi latihan pertama (FP1) F1 Jerman 2020 di Sirkuit Nurburgring Jerman terpaksa dibatalkan.
Sebab, hujan deras yang mengguyur sirkuit sejak pagi hari mengurangi visibilitas para pembalap.
Sebelum dibatalkan, awalnya Race Control F1 mengumumkan akan menutup pit lane selama 30 menit sambil menunggu cuaca membaik.
F1 Race Director, Michael Masi menjelaskan alasan lain penundaan sesi latihan bebas pertama.
Baca Juga: Kimi Raikkonen Bakal Pecahkan Rekor Baru Saat Tampil di Balapan F1 Jerman 2020
Setengah jam kemudian, Race Control mengumumkan lagi penundaan selama 30 menit.
Sayangya, cuaca tak kunjung membaik dan hujan malah tambah deras.
Helikopter medis juga masih belum bisa terbang, pada akhirnya karena alasan keselamatan pembalap sesi FP1 F1 Jerman 2020 resmi dibatalkan.
Unfortunately, we won't be running during FP1 ????
We know it's frustrating - we want to see cars on track just as much as all of you! We sincerely thank you for your patience and understanding during this session#EifelGP ???????? #F1 pic.twitter.com/3J9oO1i1AN
— Formula 1 (@F1) October 9, 2020
Dibatalkannya sesi ini membuat Mick Schumacher gagal menjalani debut mengendarai mobil F1 milik tim Alfa Romeo.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR