OtoRace.id - Alex Marquez memberikan kejutan di MotoGP Prancis 2020 (11/10) dengan meraih podium 2 dalam kondisi wet race.
Padahal, race ini merupakan balap pertama Alex Marquez dengan motor MotoGP, lantaran statusnya sebagai rookie MotoGP 2020 alias pembalap yang baru naik ke kelas.
Namun, Alex Marquez membuat publik terkesima lantaran dirinya yang start dari posisi 18 di MotoGP Prancis 2020, mampu mengatasi perlawanan Pol Espargaro dan Andrea Dovizioso.
Hasilnya, Alex Marquez mampu mempersembahkan podium pertama bagi Honda dan juga tim Repsol Honda di MotoGP 2020 ketika sirkuit Le Mans dalam kondisi basah.
"Biasanya saya cukup cepat dan cukup bagus ketika balapan basah. Tetapi balapan di MotoGP dengan kondisi basah, kamu tidak akan tahu seperti apa jadinya," ungkap Alex Marquez dilansir dari MotoGP.com.
Pasalnya menurut adik kandung Marc Marquez ini, balap basah dengan motor MotoGP lebih rumit ketimbang dengan motor lain, misalnya motor Moto2.
Banyak hal yang harus dilakukan terhadap elektronik dan juga dengan setingan lain yang harus dilakukan.
"Tetapi, hari ini tim melakukan perkerjaan yang menakjubkan, mereka memberikan motor yang sempurna," sebut Alex yang langsung mendapatkan ucapan selamat dari Marc Marquez.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR