Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WSBK

Resmi! Tim Pabrikan Honda Perpanjang Kontrak Leon Haslam Hingga WSBK 2021

Nur Pramudito - Kamis, 15 Oktober 2020 | 18:30 WIB
Resmi! Tim Pabrikan Honda resmi memperpanjang kontrak satu Leon Haslamselama  satu tahun hingga WSBK 2021
wsbk.hondaracingcorporation.com
Resmi! Tim Pabrikan Honda resmi memperpanjang kontrak satu Leon Haslamselama satu tahun hingga WSBK 2021

OtoRace.id - Honda Racing Corporation (HRC) mengumumkan susunan pembalapnya untuk WSBK 2021 mendatang.

Pembalap asal Inggris, Leon Haslam dipastikan bertahan di tim pabrikan Honda hingga WSBK 2021.

Ini Berarti Leon Haslam akan kembali menggeber CBR1000RR Fireblade SP.

Berbicara kesepakatan itu, Leon Haslam menyatakan kegembiraannya.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Michael Ruben Rinaldi Gantikan Posisi Chaz Davies di Tim Pabrikan Ducati WSBK 2021

"Saya senang bisa memperbaharui kontrak dengan HRC," kata Leon Haslam dilansir dari laman resmi HRC.

Menjalani tahun kedua bersama Honda, Leon Haslam akan kembali membantu pengembangan CBR1000RR Fireblade SP di WSBK.

Resmi! Tim Pabrikan Honda resmi memperpanjang kontrak satu Leon Haslamselama  satu tahun hingga WSBK 2021
WorldSBK.com
Resmi! Tim Pabrikan Honda resmi memperpanjang kontrak satu Leon Haslamselama satu tahun hingga WSBK 2021

"Saya yakin kami bisa bersaing di barisan depan dan meraih podium itu tujuan utamanya," jelas Haslam.

"Fantastis bisa melanjutkan kerja sama dengan Honda dan HRC. Saya sudah tak sabar menjalani WSBK 2021," imbuhnya.

Baca Juga: Tim Pabrikan Yamaha WSBK Rekrut Andrea Locatelli Juara dunia WSSP 2020 Untuk Musim WSBK 2021

Yoshishige Nomura selaku presiden HRC mengaku senang bisa melajutkan kerja sama dengan Leon Haslam.

"Kami dengan bangga mengumumkan bahwa Leon Haslam tetap menjadi bagian tim HRC untuk satu tahun lagi," ujar Yoshishige Nomura.

Yoshishige Nomura mengatakan pengalaman Leon Haslam akan membantu mengeluarkan semua potensi CBR1000RR Fireblade SP.

Leon Haslam di WSBK 2021 akan berpasangan dengan Alvaro Bautista sebagai rekan setim

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : hondaracingcorporation.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa