Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Eropa 2020

BREAKING NEWS: Maverick Vinales Akan Start MotoGP Eropa 2020 Dari Pitlane, Ini Alasannya

Didit Abdillah - Jumat, 6 November 2020 | 21:36 WIB
Maverick Vinales melebihi jumlah pemakaian mesin.
MotoGp.com
Maverick Vinales melebihi jumlah pemakaian mesin.

OtoRace.id - Yamaha sedang ketiban sial pada MotoGP Eropa 2020 di sirkuit Valencia, Spanyol (6/11). 

Point Yamaha pada klasemen pabrikan dikurangi 50 point karena ketahuan melanggar aturan teknis pada mesin yang dihomologasi. 

Pun berdampak pada klasemen tim, Monster Energy Yamaha MotoGP dan Petronas Yamaha SRT yang juga ikut dipangkas. 

Namun bukan hanya sampai di situ saja kesialan Yamaha di MotoGP Eropa pekan ini. 

Pembalap Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales akan memulai balapan dari pit lane

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Eropa 2020: Jack Miller Tak Terkalahkan, Aleix Espargaro Beri Kejutan, Joan Mir Melorot

Dilansir dari situs resmi MotoGP, hal ini karena Yamaha menggunakan mesin baru bagi pembalap asal Spanyol itu dan menjadi mesin ke-6 yang digunakannya. 

Dalam aturan MotoGP, setiap pembalap hanya diperbolehkan memiliki 5 jatah mesin dan semuanya sudah dihabiskan oleh Maverick Vinales. 

Pada MotoGP Teruel dan MotoGP Aragon, pembalap berjuluk 'Top Gun Maverick' itu hanya mengelola mesin yang dinilai sudah tidak begitu kompetitif. 

Sehingga pada tiga seri terakhir, ia berniat menggunakan mesin baru, meski berdampak pada posisi startnya di MotoGP Eropa.

Baca Juga: Alex Rins Sempat Khawatir Positif Covid-19, Gara-gara Alami Hal Ini Sebelum MotoGP Eropa 2020

Maverick Vinales wajib memulai balapan dari pit lane dan jelas akan menyulitkannya untuk bisa mendapatkan point yang baik bagi dirinya, tim, dan pabrikan. 

Terlebih Maverick Vinales kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara dan masih berpeluang jadi juara dunia MotoGP 2020. 

Ia hanya terpaut 19 angka dari Joan Mir di peringkat pertama. Bisa kah Maverick Vinales kompetitif dengan mesin baru? Walaupun start dari pit lane

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa