"Saya sedang melaju dengan kecepatan 330 km/jam ketika Andrea Dovizioso menyalip saya dan saya tidak bisa melakukan apapun," tegas Alex Marquez.
"Saya mencoba menghindar agar tidak menabrak ban belakang Dovizioso, tapi sepertinya menekan rem terlalu keras dan akhirnya terjatuh," imbuhnya.
OH NO!
Alex Marquez was involved in a fierce battle with Andrea Dovizioso but has crashed out! ????#MotoGP #MotoMad #EuropeanGP pic.twitter.com/YtORjTVuST
— FOX Sports Asia (@FOXSportsAsia) November 8, 2020
Juara Moto2 2019 itu mengejar posisi di sepuluh besar dan berusaha finis di depan Brad Binder (KTM Tech3) untuk bisa meraih gelar Rookie of The Year musim ini.
"Pada akhirnya kami juga kehilangan poin di perebutan gelar rookie yang masih menjadi tujuan kami musim ini," kata pembalap berusia 23 tahun itu.
Baca Juga: Joan Mir Bisa Kunci Gelar Juara Dunia di MotoGP Valencia 2020, Nih Perhitungannya
Usai balapan, Alex Marquez juga mengucapkan selamat kepada Joan Mir dan Suzuki yang meraih hasil gemilang pada MotoGP Eropa 2020.
"Seperti yang pernah saya bilang sebelumnya, Joan Mir harus memenangkan seri dan dia mendapat kesempatan itu. Dua pembalap Suzuki finis 1 dan 2, itu sangat luar biasa," pungkas Alex Marquez.
Saat ini, Alex Maarquz telah mengumpulkan 67 poin, tertinggal 9 poin dari Brad Binder sebagai saingannya untuk mendapatkan gelar Rookie of The Year.
Masih ada kesempatan bagi Alex Marquez dalam dua balapan tersisa musim MotoGP 2020.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Tuttomotoriweb.com |
KOMENTAR