Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Turki 2020

Tim Racing Point Ungkap Alasan Lance Stroll Gagal Menang di F1 Turki 2020

Nur Pramudito - Selasa, 17 November 2020 | 20:00 WIB
Tim Racing Point mengungkapkan alasan Lance Stroll gagal meraih kemenangan pada balapan F1 Turki 2020
twitter/@RacingPointF1
Tim Racing Point mengungkapkan alasan Lance Stroll gagal meraih kemenangan pada balapan F1 Turki 2020

OtoRace.id - Tim Racing Point mengungkapkan alasan Lance Stroll gagal meraih kemenangan pada balapan F1 Turki 2020 di sirkuit Istanbul Park, Minggu (15/11).

Tim Racing point menyingkap ada kerusakan di sayap depan yang membuat Lance Stroll kehilangan kecepatan sehingga kehilangan peluang menang.

Lance Stroll start dari pole position dan memimpin sepanjang paruh pertama balapan  yang berjarak 58 putaran.

Lalu pada lap ke-36 di F1 Turki 2020 ini, Lance Stroll masuk pit untuk berganti ban intermediate.

Baca Juga: Lewis Hamilton Samai Rekor Michael Schumacher di F1 Turki 2020, Begini Tanggapan Sebastian Vettel

Usai ganti ban intermediate, pebalap berusia 22 tahun itu justru kehilangan ritme balapnya.

Lance Stroll gagal meraih kemenangan pada balapan F1 Turki 2020 di sirkuit Istanbul Park
Formula1.com
Lance Stroll gagal meraih kemenangan pada balapan F1 Turki 2020 di sirkuit Istanbul Park

Alhasil, pembalap asal Kanada tersebut harus mengakhiri balapan di peringkat ke-9 setelah mendapati graining parah di ban mobilnya.

"Ketika pengecekan rutin usai balapan diketahui bahwa kerusakan di bagian bawah sayap depan Lance menjadi kontributor signifikan terhadap masalah graining," kata bos tim Racing Point, Otmar Szafnauer dikutip OtoRace.id dari laman resmi Formula 1.

Graining terjadi ketika ban luar yang dingin menyentuh permukaan lintasan yang panas sehingga menyebabkan sebagian karet ban lepas, namun melekat di permukaan ban yang bisa mengurangi grip ban.

Baca Juga: Kunci Gelar Juara Dunia F1 2020 di Turki, Lewis Hamilton Samai Rekor Michael Schumacher

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa