OtoRace.id - Marc Marquez dipastikan absen sampai akhir musim MotoGP 2020 usai menjalani dua kali operasi lengan kanannya.
Pembalap Repsol Honda Team itu menjalani operasi kedua pada bulan Juli lalu usai ada kesalahan pada pemasangan plat.
Terlebih usai Marc Marquez terlalu kencang dalam membuka jendela dan membuatnya harus absen lebih lama.
Dilansir dari Speedweek, selepas dari MotoGP Portugal 2020, Marc Marquez akan menuju Austria untuk menjalani operasi ketiga.
Baca Juga: Jangan Khawatir, di Final MotoGP Portugal Masih Memperebutkan Tiga Gelar Ini
Ia tidak lagi ditangani oleh Dr. Mir yang dikarenakan Marc Marquez kehilangan kepercayaan oleh dokter spesialis atlet tersebut.
Dokter spesialis di Austria adalah Dr. Karl Golser yang menangani Miguel Oliveira dan crosser MXGP, Jeffrey Herlings.
Marc Marquez akan menuju Austria pada akhir November untuk memperbaiki lengan kanannya.
Diperkirakan setelah operasi ia akan butuh waktu 3-4 bulan untuk beristirahat.
Dalam rentang waktu tersebut, ia dipastikan absen tes pramusim MotoGP Portimao setelah MotoGP Portugal 2020.
Lalu pada tes musim dingin di sirkuit Sepang, Malaysia bulan Januari dan di akhir Februari. Bahkan, juga diperkirakan absen tes terakhir di Qatar.
Tak heran kalau Andrea Dovizioso diperkirakan akan menggantikan posisi Marc Marquez untuk beberapa seri pertama MotoGP 2021.
Tapi, apakah Andrea Dovizioso dan HRC akan menjalani kerjasama tersebut?
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Speedweek.com |
KOMENTAR