Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Sakhir 2020

Kemenangan di Depan Mata Sirna di Balapan F1 Sakhir 2020, Begini Perasaan George Russell

Nur Pramudito - Senin, 7 Desember 2020 | 20:59 WIB
Kemenangan yang ada di depan mata sirna di balapan F1 Sakhir 2020,  begini perasaan George Russell
twitter/@MercedesAMGF1
Kemenangan yang ada di depan mata sirna di balapan F1 Sakhir 2020, begini perasaan George Russell

Merangsek ke posisi kedua dan sempat mempersempit jarak dengan Sergio Perez (Racing Point) yang tengah memimpin, malapetaka kembali menghantui Russell.

Ban mobil Russell mengalami bocor dan harus kembali masuk pit.

George Russell menggantikan posisi Lewis Hamilton di F1 Sakhir 2020
Media Daimler
George Russell menggantikan posisi Lewis Hamilton di F1 Sakhir 2020

"Sering sekali kemenangan direnggut dari saya, tapi sampai dua kali berturut-turut seperti ini, saya bahkan tak bisa mempercayainya," tutur Russell dikutip OtoRace.id daari Crash.net.

Pembalap bernomor 63 itu pun mengakhiri balapan di peringkat kesembilan, dengan bonus poin dari fastest lap.

Baca Juga: Charles Leclerc Akhiri Sesi Kualifikasi F1 Sakhir 2020 Lebih Cepat, Ini Alasannya

"Aku tak percaya dengan apa yang terjadi. Aku balapan sepenuh hati, aku mengontrol semua balapan, terutama saat awal, dan tiba-tiba Safety Car keluar dan itu mengganggu," sambung Russell.

"Saya sudah menyalip beberapa mobil, saya kembali semangat, sudah siap menyalip Sergio Perez. Lalu tiba-tiba kesempatan itu pergi lagi. Ya inilah balapan," pungkasnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa