Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Davide Brivio Resmi Tinggalkan Suzuki MotoGP, Begini Reaksi Joan Mir Sang Juara Dunia MotoGP 2020

Nur Pramudito - Jumat, 8 Januari 2021 | 10:45 WIB
Davide Brivio telah resmi tinggalkan jabatan sebagai menajer tim Suzuki MotoGP, Begini reaksi Joan Mir
MotoGP.com
Davide Brivio telah resmi tinggalkan jabatan sebagai menajer tim Suzuki MotoGP, Begini reaksi Joan Mir

Sadar akan kontribusi luar biasa yang diberikan oleh Brivio, Mir pun lantas memberikan komentar mengenai kepergian sang manajer dari Tim Suzuki.

Melalui akun Instagram pribadinya, Mir memposting fotonya bersama Brivio.

Tidak hanya itu, Mir juga mengucapkan rasa terima kasih atas kontribusi Brivio dalam upayanya menjuarai MotoGP 2020.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by MIR36 (@joanmir36official)

Mir juga mendoakan agar Brivio bisa meraih kesuksesan pada peran barunya.

Baca Juga: Ditawarkan Jadi Manajer Team, Andrea Dovizioso: Saya Ingin Menikmati Libur Panjang

"Terima kasih Davide Brivio karena sudah menaruh kepercayaan kepada saya dan membimbing saya untuk mewujudkan mimpi menjadi juara dunia MotoGP!," tulis Mir melalui Instagram pribadinya.

"Saya mengharapkan yang terbaik untuk tantangan-tantangan terbaru Anda," lanjut Mir.

Beberapa rumor mengatakan bahwa Brivio bakal melanjutkan kariernya di ajang balap Formula One (F1).

Pria berkebangsaan Italia tersebut disebut-sebut bakal mengisi posisi sebagai CEO dari salah satu peserta Tim F1, yakni Tim Alpine.

Baca Juga: Tanpa Electric Maupun Kick Starter, Begini Cara Menghidupkan Motor MotoGP

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Instagram/@joanmir36official

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa