Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Resmi Tinggalkan Suzuki MotoGP, Ini Pesan Davide Brivio Untuk Joan Mir dan Alex Rins

Nur Pramudito - Jumat, 8 Januari 2021 | 17:00 WIB
Resmi tinggalkan jabatan sebagai manajer di tim Suzuki MotoGP, Ini Pesan Davide Brivio untuk Joan Mir dan Alex Rins
MotoGP.com
Resmi tinggalkan jabatan sebagai manajer di tim Suzuki MotoGP, Ini Pesan Davide Brivio untuk Joan Mir dan Alex Rins

OtoRace.id - Setelah resmi tinggalkan Suzuki Ecstar MotoGP, Davide Brivio, menuliskan pesan untuk kedua pembalap mudanya, Joan Mir dan Alex Rins.

Lewat kolom Instagram Joan Mir dan Alex Rins, Brivio pun memberikan pujian sekaligus nasihat berharga.

Menjadi manajer tim Suzuki Ecstar, Davide Brivio memang sangat fokus menggaet pembalap muda sejak kans pabrikan Jepang ini kembali ke MotoGP pada 2015.

Sempat menggaet Maverick Vinales dan Aleix Espargaro, Brivio menggandeng Rins dan Andrea Iannone pada 2017.

Baca Juga: Davide Brivio Resmi Tinggalkan Suzuki MotoGP, Begini Reaksi Joan Mir Sang Juara Dunia MotoGP 2020

Andrea Iannone hengkang pada akhir 2018, dan Alex Rins ditandemkan dengan Mir.

Keduanya jadi duet termuda di grid selama dua musim beruntun, tapi mereka menunjukkan potensi yang masif bersama GSX-RR.

Mir pun meraih gelar dunia pada 2020, sementara Rins duduk di peringkat ketiga.

Keduanya membantu Suzuki meraih gelar dunia tim pula.

Baca Juga: Davide Brivio Berpisah Dengan Suzuki Ecstar, Mantan Bos Honda Siap Menggantikan

Brivio mendapatkan tribut dari Mir dan Rins lewat Instagram, usai mereka mendengar kabar hengkangnya pria asal Italia itu.

Keduanya kompak berterima kasih atas kepercayaan dan bimbingan Brivio selama ini.

Merasa terharu, pria yang juga eks manajer tim Yamaha Factory Racing ini pun memberikan komentar balasan di kolom unggahan mereka.

"Joan! Menjadi juara dunia bersama Suzuki, kau membuat impianku menjadi nyata! Kau membuatku terkesan keren!," tulis Brivio.

Baca Juga: Ditawarkan Jadi Manajer Team, Andrea Dovizioso: Saya Ingin Menikmati Libur Panjang

Tak hanya itu, Brivio juga mengatakan Mir belum menunjukkan potensi sepenuhnya.

"Namun, aku juga tahu bahwa ini hanyalah permulaan. Kau belum menunjukkan potensimu yang sepenuhnya, dan dengan lebih banyak pengalaman, kau akan makin kuat," imbuhnya.

"Aku mengharapkan yang terbaik untukmu dan semoga beruntung. Kuharap kau bisa mengulangnya lagi! Forza Suzuki!" lanjutnya.

Selanjutnya, Brivio berterima kasih kepada Rins yang menang usai berduel sengit dengan Marc Marquez sampai garis finis di Sirkuit Silverstone, Inggris, pada 2019 lalu.

Baca Juga: Gimana Nasib Valentino Rossi, Davide Brivio Dapat Tawaran Besar Dari F1, Siap Hengkang dari Suzuki dan MotoGP?

Brivio merasa Rins telah berjasa besar dalam kembali membangun rasa percaya dan semangat juang Suzuki usai kesulitan beberapa musim.

Sahabat Valentino Rossi ini juga meyakini bahwa Rins punya talenta yang hebat dan bisa jauh lebih garang di masa depan.

"Terima kasih, Alex! Terima kasih atas kerja kerasmu selama ini dan terima kasih karena telah membawa Suzuki kembali memenangi balapan usai musim-musim yang berat," tutur Brivio.

"Kau punya talenta dan kemampuan untuk membuat hasilmu di masa mendatang menjadi lebih baik! Semangat ya!" ungkap Brivio.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Instagram/@alexrins,Instagram/@joanmir36official

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa