Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Formula 1

Diperkuat Sebastian Vettel dan Lance Stroll, Ini Harapan Bos Tim Aston Martin di F1 2021

Nur Pramudito - Selasa, 12 Januari 2021 | 10:00 WIB
Sebastian Vettel dan Lance Stroll dengan baju balap warna hijau tim Aston Martin
Twitter/F1
Sebastian Vettel dan Lance Stroll dengan baju balap warna hijau tim Aston Martin

OtoRace.id - Bos tim Aston Martin, Lawrence Stroll mengungkapkan harapannya di F1 2021.

Pada F1 2021, Tim Aston Martin akan diperkuat Sebastian Vettel dan Lance Stroll.

Atas hal tersebut Lawrence Stroll merasa percaya diri menghadapi F1 2021

Keyakinan ini tak lepas dari strategi pergantian nama alias re-branding yang dilakukan Lawrence Stroll terhadap timnya.

Baca Juga: Bakal Satu Tim di Red Bull , Max Verstappen Malah Ingin Hancurkan Sergio Perez di F1 2021

Tak seperti musim lalu saat masih memakai nama Racing Point, Lawrence Stroll menghadirkan kembali nama ikonik brand asal Inggris, Aston Martin, ke grid F1.

Tidak hanya itu, manajemen tim juga mengonfirmasi sponsor baru mereka yakni perusahaan konsultan IT dari Amerika Serikat bernama Cognizant.

Pada F1 2020, tim asal Inggris tersebut menutup musim di peringkat keempat klasemen konstruktor dan meraih kemenangan pertama pada F1 Sakhir.

Berkaca pada hasil inilah, Lawrence Stroll mulai berani membidik lebih banyak hasil podium dan kemenangan pada tahun 2021.

Baca Juga: Davide Brivio Bakal Menyebrang ke Ajang Balap F1, Mantan Bos tim Renault Berikan Komentar

Lebih dari itu, tim Aston Martin juga diharapkan bisa menjadi juara dunia F1 dalam beberapa tahun ke depan.

"Target saya dengan ini, seperti halnya bisnis lain yang saya miliki, adalah untuk menang," ucap Stroll dikutip OtoRace.id dari Crash.

"F1 adalah sebuah proses yang membutuhkan waktu tahunan untuk menjadi sukses; ini bukan cerita satu malam, dan tidak ada bisnis yang dibangun dalam semalam saja," imbuhnya

"Ini juga akan sama. Saya ingin melanjutkan apa yang sudah kami capai tahun lalu, hanya lebih kuat," lanjut Lawrence Stroll.

Baca Juga: Digadang-gadang Jadi Penerus Lewis Hamilton di F1, Begini Komentar Lando Norris

"Saya ingin memiliki lebih banyak podium dan kemenangan, selangkah demi selangkah berjuang untuk meraih hasil lebih dan kemenangan lebih banyak," tutur Stroll lagi.

Pada F1 2021, Aston Martin akan mendapat suntikan kekuatan dari diri Sebastian Vettel.

Pembalap Jerman itu punya pengalaman menjadi juara dunia F1 sebanyak empat kali saat masih membela tim Red Bull Racing.

Meski selama membalap untuk tim Ferrari pencapaian terbaiknya ialah menjadi runner-up dunia, Vettel tetap dianggap sebagai salah satu pembalap F1 terbaik saat ini.

Dia pun diharapkan bisa membawa pengalaman juara dunianya ke Aston Martin serta menjadi mentor yang baik bagi putra Lawrence Stroll, Lance Stroll.

Baca Juga: Gimana Nasib Valentino Rossi, Davide Brivio Dapat Tawaran Besar Dari F1, Siap Hengkang dari Suzuki dan MotoGP?

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa