Bagi penggemar, rasanya sedikit aneh melihat seorang rider MotoGP tak punya SIM motor untuk berkendara di jalanan.
Namun, Oliveira bukanlah pembalap MotoGP pertama tak punya SIM motor yang pertama.
Tak sedikit pembalap Grand Prix yang memang ogah-ogahan naik motor di jalanan.
Alhasil mereka juga meyakini bahwa kepemilikan SIM motor bukanlah kebutuhan primer bagi mereka.
Baca Juga: Stefan Bradl Ikut Tes Privat di Jerez Bersama WSBK, Honda Ungkap Senjata Baru Untuk MotoGP 2021?
Lagipula, mereka juga lebih sering mengendarai mobil untuk berpergian.
Salah satu rider MotoGP yang tak punya SIM motor sampai sekarang adalah rider Ducati Team, Jack Miller.
Dalam acara pre-event MotoGP Australia pada 2019 lalu, ia diminta naik motor bersama Fabio Quartararo di jalanan, namun harus dikawal polisi karena ia tak punya SIM.
Oliveira sendiri akhirnya memutuskan untuk mendapatkan SIM-nya sendiri, dan pada Kamis (21/1/2021), ia mengaku lulus ujian.
Baca Juga: Marc Marquez Pamer Latihan Sepeda Statis Usai Operasi Ketiga, Siap Balapan di MotoGP 2021?
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Corsedimoto.com |
KOMENTAR