OtoRace.id - Para pembalap tes atau test rider tidak mendapatkan jatah wildcard reguler di MotoGP 2020.
Ini karena pembatasan jumlah personel yang dilakukan setiap tim dengan asas social distancing.
Para test rider baru mendapatkan jatah wildcard jika dari pabrikan tempat mereka mengabdi, ada pembalap reguler yang absen, baik di tim pabrikan atau di tim satelit.
Namun untuk MotoGP 2021, regulasi wildcard sudah mulai boleh diberlakukan untuk setiap pabrikan.
Baca Juga: Portugal Seri Ketiga MotoGP 2021, Miguel Oliveira Kegirangan
Mereka tetap diperbolehkan menambah jumlah mekanik, asalkan tetap memenuhi protokol kesehatan dan sudah terbukti negatif dari hasil swab test.
Dilansir dari Paddock GP, Ducati sudah duluan menjadwalkan wildcard untuk test ridernya, Michele Pirro di MotoGP 2021.
Balapan saja belum mulai, Michele Pirro sudah dijadwalkan untuk berlomba pada seri MotoGP Italia, MotoGP San Marino, dan MotoGP Valencia.
Mugello dan Misano karena tetap di Italia, sehingga Michele Pirro tidak butuh penerbangan terlalu jauh.
Baca Juga: Tampil Menggebrak di MotoGP 2020, Ini Faktor yang Bikin KTM Bisa Sukses
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Paddock GP |
KOMENTAR