OtoRace.id - Legenda MotoGP, Kevin Schwantz, mengaku sudah menawarkan bantuan kepada Suzuki yang ditinggalkan manajer tim mereka, Davide Brivio.
Seperti diketahui, Davide Brivio hengkang ke Formula 1 tahun ini, menjadi Direktur Balap Alpine F1 Team.
Tadinya, Suzuki dikabarkan ingin menggaet Livio Suppo, eks Manajer Ducati Team dan Repsol Honda.
Namun, Direktur Tim sekaligus Project Leader Suzuki, Shinichi Sahara, telah mengumumkan pihaknya untuk sementara belum mau mencari manajer baru.
Baca Juga: Wow! Drama Rivalitas Valentino Rossi dan Marc Marquez Akan Dibikin 'Sinetron'
Tugas yang ditinggalkan Brivio akan dibagi kepada staf tersisa.
Schwantz pun mengaku kecewa melihat Brivio, yang dikenal sukses membimbing Yamaha dan Suzuki juara lagi usai penantian panjang, hengkang begitu saja.
Namun, pria asal Amerika Serikat bisa memaklumi tantangan menarik yang bisa disediakan F1 untuknya.
"Saya bisa memahami Davide. Ada tantangan baru di luar sana, dari dunia yang berbeda Ia ingin terlibat, cari cara sukses di dalamnya," kata Schwantz dikutip OtoRace.id dari GPOne.
Baca Juga: Valentino Rossi Bela Petronas Yamaha SRT di MotoGP 2021, Begini Reaksi Jorge Lorenzo
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GPOne.com |
KOMENTAR