Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Berseragam KTM di MotoGP 2021, Danilo Petrucci Berharap Bisa Ikuti Jejak Valentino Rossi, Soal Apa?

Nur Pramudito - Senin, 1 Februari 2021 | 19:15 WIB
Berseragam KTM pada MotoGP 2021, Danilo Petrucci berharap bisa ikuti jejak Valentino Rossi, soal apa?
Speedweek.com
Berseragam KTM pada MotoGP 2021, Danilo Petrucci berharap bisa ikuti jejak Valentino Rossi, soal apa?

OtoRace.id - Pembalap anyar tim KTM Tech3, Danilo Petrucci berharap bisa mengikuti jejak Valentino Rossi.

Danilo Petrucci, mengaku sangat berharap bisa merebut kemenangan dengan KTM di MotoGP 2021.

Jika berhasil melakukannya, maka Danilo Petrucci bakal mengikuti jejak Valentino Rossi sebagai salah satu pembalap yang sukses menang dengan dua pabrikan berbeda.

Seperti diketahui, Danilo Petrucci mengoleksi dua kemenangan MotoGP bersama Ducati, yakni di Mugello pada 2019, dan Le Mans pada 2020.

Baca Juga: Mantan Presiden Ferrari Ungkap Alasan Valentino Rossi Batal Menyebrang ke Ajang Balap Formula 1

Jika bisa menang bersama KTM tahun ini, ia akan jadi pembalap ketujuh di era MotoGP yang mampu meraih kemenangan dengan dua motor berbeda.

Sejauh ini, enam rider yang mampu melakukannya adalah Max Biaggi (Yamaha dan Honda) serta Valentino Rossi (Honda dan Yamaha).

Lalu ada Casey Stoner (Ducati dan Honda), Andrea Dovizioso (Honda dan Ducati), Maverick Vinales (Suzuki dan Yamaha), serta Jorge Lorenzo (Yamaha dan Ducati).

"Saya ingin menang balapan, karena hanya beberapa rider yang bisa menang dengan dua pabrikan. Pasti bakal menyenangkan," kata Petrucci dikutip OtoRace.id dari MotoSprint.it.

Baca Juga: Pol Espargaro Sudah 'Kepo' Tentang Honda RC213V, Stefan Bradl Jadi Sasaran

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : motosprint.it

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa