Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Sudah 6 Tahun Berlalu, Valentino Rossi Mengaku Mustahil Untuk Maafkan Marc Marquez, Masih Dendam?

Nur Pramudito - Selasa, 9 Februari 2021 | 12:00 WIB
Sudah 6 tahun berlalu sejak kejadian 'Sepang Clash', Valentino Rossi mengaku mustahil memaafkan Marc Marquez, Masih dendam?
MotoGP.com
Sudah 6 tahun berlalu sejak kejadian 'Sepang Clash', Valentino Rossi mengaku mustahil memaafkan Marc Marquez, Masih dendam?

Setelah insiden tersebut, pembalap yang akan berusia 42 tahun pada tanggal 16 Februari mendatang kehilangan peluang merebut gelar juara dunianya yang ke-10.

Dengan sanksi harus start dari baris paling belakang pada seri terakhir MotoGP 2015.

Valentino Rossi harus rela melihat Jorge Lorenzo menjadi juara dunia MotoGP 2015.

Di sisi lain, Marc Marquez yang sebelumnya terlibat insiden panas itu hanya bertengger di urutan ketiga atau tepat di bawah Valentino Rossi dalam klasemen akhir pembalap.

Baca Juga: Kebelet Saat Balapan, Pembalap Akan 'Ngompol' ? Ini Jawabannya

Belum lama ini dalam sebuah kesempatan, pembalap berkebangsaan Italia itu secara terang-terangan belum bisa melupakan memori buruk yang dia alami pada musim 2015 lalu.

Meski sudah enam tahun berlalu, nada-nada dendam terpancar dari Valentino Rossi yang menyebut bahwa dirinya mustahil memaafkan sikap Marc Marquez.

Sudah 6 tahun berlalu sejak kejadian 'Sepang Clash', Valentino Rossi mengaku mustahil memaafkan Marc Marquez, Masih dendam?
MotoGP.com
Sudah 6 tahun berlalu sejak kejadian 'Sepang Clash', Valentino Rossi mengaku mustahil memaafkan Marc Marquez, Masih dendam?

"Tidak mungkin, apa yang dia lakukan pada saya itu tidak bisa dimaafkan," kata Valentino Rossi, seperti dilansir OtoRace.id dari laman Corsedimoto.

"Ketika saya mengingat kembali hari-hari itu, saya memiliki perasaan yang sama seperti saat itu, sudah enam tahun berlalu sepertinya sulit bagi saya percaya mereka akan berubah," ujar Rossi.

Baca Juga: Pamer Motor Baru, Adik Valentino Rossi Beberkan Targetnya di MotoGP 2021

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa