Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 2021

Resmi Meluncur, Melihat Dekat Mobil dan Target McLaren F1 Team 2021 dengan MCL35M

Didit Abdillah - Selasa, 16 Februari 2021 | 12:30 WIB
Daniel Ricciardo dan Lando Norris mengenalkan mobil baru untuk F1 2021.
Formula1.com
Daniel Ricciardo dan Lando Norris mengenalkan mobil baru untuk F1 2021.

OtoRace.id - McLaren F1 Team jadi tim pertama yang lakukan launching tim, presentasi dan mengenalkan mobil serta livery baru mereka. 

Mereka juga mengenalkan skuat terbaru mereka, Lando Norris dan Daniel Ricciardo

Keduanya sama-sama menargetkan diri untuk bisa meraih kemenangan yang belum tercapai sejak tahun lalu. 

Apalagi, Daniel Ricciardo meraih tiga podium ketiga saat masih membela Renault F1 Team.

McLaren MCL35M
McLaren MCL35M
 

Baca Juga: Nah Loh! Bos Yamaha Takut Duet Vinales-Quartararo Seperti Rossi-Lorenzo, Kenapa?

Pun dengan Lando Norris yang meraih satu podium di F1 kala berlomba di Red Bull ring, Austria. 

"Ini menarik karena saya akan satu tim dengan orang yang satu frekuensi dengan saya karena kami sama-sama suka bercanda," kata Lando Norris dalam konfrensi pers (15/2). 

McLaren MCL35M
McLaren MCL35M

"Tapi Daniel Ricciardo adalah pembalap yang berbakat dan bisa podium meski dalam mobil yang sulit, saya harus banyak belajar darinya," lanjutnya yang masuk tahun ketiga di F1. 

Dari secara pengalaman, Daniel Ricciardo memang sudah 10 tahun lebih berkiprah di F1 dan sudah menjajal beberapa mesin saat masih berkiprah di Red Bull Racing, Renault F1 Team, dan kini McLaren F1 Team. 

Baca Juga: Bos Tim Ducati Beberkan Alasan Pabrikan Jepang Lebih Moncer di MotoGP Ketimbang Eropa

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Formula1.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa