Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Maverick Vinales Diminta Untuk Tidak Jadi Pembalap Labil

Didit Abdillah - Selasa, 23 Februari 2021 | 17:25 WIB
Maverick Vinales dinilai kurang stabil dalam segi performa. Sehingga hasilnya tidak konsisten atau labil.
Yamaha MotoGP
Maverick Vinales dinilai kurang stabil dalam segi performa. Sehingga hasilnya tidak konsisten atau labil.

OtoRace.id - Pada skuat Monster Energy Yamaha MotoGP 2021, Maverick Vinales akan menjadi pembalap utama atau yang senior. 

Tak heran kalau paddock Maverick Vinales pindah ke sisi kiri yang sebelumnya diisi oleh Valentino Rossi. 

Bak sebuah 'kode' kalau pembalap senior atau andalan di tim pabrikan Yamaha memang berada di sisi kiri. 

Meskipun manajemen Yamaha Factory Racing masih memberikan banyak amanat untuk Maverick Vinales. 

Baca Juga: Marc Marquez Ungkap Siapa yang Patut Disalahkan Atas Cedera Parah yang Dialaminya

"Yamaha akan bertumpu pada Maverick Vinales tahun ini, meski ia harus menjaga kepercayaan dirinya dan tidak labil seperti tahun-tahun lalu," kata Massimo Meregalli. 

"Ia harus menjaga kepercayaan dirinya lebih lama agar bisa terus konsisten bersaing di barisan depan," lanjut Manajer Monster Energy Yamaha MotoGP itu dilansir dari Speedweek.

Perkembangan motor Yamaha YZR-M1 untuk 2022 jelas akan mendapatkan masukan besar dari Maverick Vinales. 

"Bahkan semua permintaannya mengenai spesifikasi motor memang disesuaikan dengan keinginannya," urai Massimo Meregalli. 

Baca Juga: Muncul Kabar Kalau Pemilik 'Tim Indonesia' di Moto2 Meninggal Dunia Karena Covid-19

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Speedweek.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa