Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP

Breaking News! Mantan Pembalap Sekaligus Pemilik Tim MotoGP Fausto Gresini Meninggal Dunia Karena Covid-19

Nur Pramudito - Selasa, 23 Februari 2021 | 17:14 WIB
BREAKING NEWS! mantan pembalap sekaligus pemilik tim MotoGP, Fausto Gresini meninggal dunia karena Covid-19
MotoGP.com
BREAKING NEWS! mantan pembalap sekaligus pemilik tim MotoGP, Fausto Gresini meninggal dunia karena Covid-19

OtoRace.id - Kabar duka datang dari ajang balap MotoGP setelah mantan pembalap sekaligus pemilik tim MotoGP, Fausto Gresini meninggal dunia karena Covid-19.

Fausto Gresini berjuang keras melawan virus Corona yang menginfeksinya setelah Natal 2020.

Pria Italia itu dibawa ke rumah sakit untuk menjalani perawatan medis pada 27 Desember tahun lalu.

Kondisi yang memburuk, Fausto Gresini sampai dipindahkan rumah sakit khusus Covid-19 di Maggiore Carlo Alberto Pizzardi, Bologna.

Baca Juga: Muncul Kabar Kalau Pemilik 'Tim Indonesia' di Moto2 Meninggal Dunia Karena Covid-19

Fausto Gresini bahkan harus melakukan prosedur koma buatan, karena saturasi oksigen dalam darahnya rendah.

Gresini sempat menunjukkan perkembangan baik, tetapi beberapa pekan terakhir ini kondisinya dinyatakan kritis.

Fausto Gresini meninggal dunia, Selasa (23/2/2021).

Kepergian Fausto Gresini jelas meninggalkan kesedihan mendalam, mengingat dirinya adalah sosok berjasa besar di balap motor Grand Prix.

Baca Juga: Federal Oil Gresini Moto2 Indonesia Banget di Moto2 2021, Bos Federal Oil Punya Harapan Untuk Pembalap Tanah Air

Kabar meninggalnya Fausto Gresini dikonfirmasi langsung oleh Gresini Racing dalam pernyataan resmi melalui media sosial Twitter.

"Berita yang tidak akan pernah ingin kami berikan, dan sayangnya kami terpaksa membagikannya kepada Anda semua," tulis pernyataan Gresini Racing.

"Setelah hampir dua bulan berjuang melawan Covid-19, Fausto Gresini meninggal dunia, beberapa hari setelah berusia 60 tahun. #CiaoFausto," demikian pernyataan Gresini Racing.

Semasa berkiprah sebagai pembalap MotoGP alias World Grand Prix, Fausto Gresini mengoleksi 21 kemenangan, 47 podium dan 17 pole position antara 1983 dan 1994.

Baca Juga: Tim Federal Oil Gresini Moto2 Luncurkan Livery Untuk Moto2 2021, Tampilannya Indonesia Banget!

Tiga tahun setelah pensiun, Gresini membentuk tim balap pada 1997.

Sejak pembentukannya, Gresini Racing telah sukses menyabet empat gelar juara dunia pembalap.

Dimulai dengan yang diraih Daijiro Kato pada 2001 (Honda), kemudian disusul Toni Elias di Moto2 2010.

Lalu terakhir Jorge Martin di Moto3 2018, serta Matteo Ferrari pada kejuaraan balap motor listrik MotoE 2019.

Baca Juga: Kondisi Fausto Gresini Dikabarkan Makin Parah, Sang Anak Beberkan Cerita

Sedangkan di kelas MotoGP, Gresini Racing dua kali runner-up bersama Sete Gibernau (2003 dan 2004), serta sekali dengan Marco Melandri (2005).

Gresini Racing di bawah komando Fausto Gresini menjalin kolaborasi dengan salah satu produsen pelumas Tanah Air yaitu Federal Oil.

Keduanya, sepakat membuat tim balap di kelas Moto2 dengan nama Federal Oil Gresini Moto2 alias FOGM2.

Bahkan, Federal Oil Gresini Moto2 baru saja melaunching livery baru mereka yang lebih Indonesia banget untuk di musim MotoGP 2021 beberapa hari lalu.

 

Baca Juga: Balapan Sudah Selesai, Bos Gresini Racing Terpapar Virus Covid-19

Lalu, Gresini Racing juga menjalin kerjasama dengan perusahaan manajemen olahraga Indonesia, MP1.

Kerja sama kedua belah pihak melahirkan Indonesian Racing dengan tim Indonesian Racing Gresini Moto3 resmi diluncurkan.

Logo Indonesian Racing turut tersemat pada motor Gresini Racing di kategori Moto2.

Selamat jalan, Fausto Gresini.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa