Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

Asapi Fabio Quartararo di Hari Pertama Tes Pramusim MotoGP Qatar 2021, Begini Komentar Valentino Rossi

Nur Pramudito - Minggu, 7 Maret 2021 | 10:20 WIB
Asapi Fabio Quartararo di hari pertama tes pramusim MotoGP Qatar 2021, begini komentar Valentino Rossi
MotoGP.com
Asapi Fabio Quartararo di hari pertama tes pramusim MotoGP Qatar 2021, begini komentar Valentino Rossi

MotoGP 2021 bakal menjadi musim ke-26 Valentino Rossi berkompetisi di Grand Prix.

"Lebih dari karier, ini hidup saya. Seperti yang saya katakan saya bersemangat untuk memulai petualangan baru dan ini memberikan saya semangat dan motivasi baru," jelas Rossi.

Menjalani hari pertama dengan berseragam Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi mengatakan rasanya sedikit aneh.

"Saat pertama kali turun ke lintasan rasanya sedikit aneh, tapi motornya masih sama cuma warnanya yang berbeda," jawab Rossi sambil tertawa.

Baca Juga: Cuma Bela Petronas Yamaha SRT, Valentino Rossi Siap Ubah Metode Kerja di MotoGP 2021

Pada MotoGP 2021 diyakini Rossi bakal jadi musim yang berat karena persaingan sangat ketat.

"Musim ini bakal jadi musim yang berat, dengan banyak pembalap muda bertalenta, tidak akan mudah, tapi saya akan mencoba mengerahkan segalanya," ungkap Rossi.

Meski hanya mampu menempati posisi ke-14, Rossi merasa hasil yang diraih cukup positif.

"Saya hanya bisa menempati posisi ke-14, tapi ritme balap saya tidak terlalu tertinggal dan cukup baik," tegasnya.

Baca Juga: Adik Valentino Rossi Ungkap Targetnya di Shakedown Test MotoGP 2021 di Qatar

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa