OtoRace.id - Pembalap tim Ducati Lenovo, Jack Miller berhasil melewati rekor milik Marc Marquez di hari ketiga tes pramusim MotoGP 2021 di sirkuit Losail, Qatar (10/3/2021).
Pada hari ketiga tes pramusim MotoGP 2021, Jack Miller mampu mematahkan rekor best lap Sirkuit Losail, Qatar, atas nama Marc Marquez yang dibuat pada 2019.
Jack Miller sukses mencatatkan waktu 1 menit 53,183 detik.
Pembalap asal Australia tersebut 0,197 detik lebih cepat dari torehan pembalap andalan Tim Repsol Honda, Marc Marquez 1 menit 53,380 detik.
Baca Juga: Hasil Tes Pramusim MotoGP Qatar 2021 Hari ke-1: Jack Miller Bikin Rekor, Duo Yamaha Mengancam!
Jack Miller melahap 51 lap pada hari ketiga tes pramusim MotoGP 2021.
Ia mengakui kondisi sirkuit Losail sangat ideal pada tes hari ketiga.
Tak ada sedikit pun angin dan trek dalam suhu ideal tanpa kelembapan.
"Anda tidak dapat mengharapkan kondisi yang lebih baik di Qatar daripada yang kami alami di hari ketiga. Treknya bersih dan temperaturnya cukup bagus," kata Miller dikutip OtoRace.id dari Crash.net.
Baca Juga: Jack Miller Nilai Dua Pabrikan Ini Masih Sembunyikan Kekuatannya di Tes Pramusim MotoGP Qatar 2021
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Crash.net |
KOMENTAR