Setelah mengalami crash, Marquez kemudian dibawa ke rumah sakit demi pemeriksaan lebih lanjut.
"Saya crash high side di tikungan 9, untungnya tidak apa-apa. Saya mengalami retak di kaki kanan saya," kata Alex dikutip OtoRace.id dari GPOne.com.
"Dokter mengatakan saya tidak fit untuk kembali ke lintasan," imbuhnya.
Alex mengatakan masih banyak yang perlu dikerjakan di hari terakhir tes pramusim MotoGP 2021.
Baca Juga: Tembus Lima Besar Tes Pramusim MotoGP Qatar 2021, Pol Espargaro Senang Banyak Perkembangan
"Saya masih punya banyak pekerjaan untuk bersiap menghadapi balapan perdana. Saya harus menjalani simulasi balapan dan beberapa hal lainnya," ungkapnya.
Alex juga meminta maaf kepada kru tim LCR Honda Castrol karena crash beberapa kali.
"Saya ingin meminta maaf ke tim karena sering crash. Di Qatar pasti sering terjadi crash, sulit memahami ban depan saat suhunya tinggi," pungkas Alex.
Tes pramusim MotoGP 2021 kini tinggal menyisakan satu hari.
Baca Juga: Bukan Jadi yang Tercepat, Ini Fokus Utama Joan Mir di Tes Pramusim MotoGP 2021
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GPOne.com,The-race.com |
KOMENTAR