Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP 2021

MotoGP Qatar 2021 Semakin Dekat, Marc Marquez Kembali Geber Motor RC213V-S

Nur Pramudito - Sabtu, 20 Maret 2021 | 11:26 WIB
Gelaran MotoGP Qatar 2021 semakin dekat, Marc Marquez kembali geber motor Honda RC213V-S di sirkuit Portimao Portugal
MotoGP.com
Gelaran MotoGP Qatar 2021 semakin dekat, Marc Marquez kembali geber motor Honda RC213V-S di sirkuit Portimao Portugal

OtoRace.id - MotoGP Qatar 2021 semakin dekat, Marc Marquez kembali geber motor RC213V-S.

Pembalap andalan Repsol Honda tersebut kembali memakai motor Honda RC213V-S atau motor versi jalan raya dari RC213V.

Sebelumnya, Marc Marquez berlatih di sirkuit Barcelona-Catalunya (16/3/2021), kali ini pembalap berjuluk The Baby Alien tersebut latihan di sirkuit Portimao, Portugal.

Lantas, kenapa Marc Marquez rela jauh-jauh datang ke sirkuit Portimao, Portugal?

Baca Juga: Joan Mir Yakin Marc Marquez Bakal Ikut Balapan MotoGP Qatar 2021, Ini Alasannya

Pihak Repsol Honda belum ada yang statement kenapa Marc Marquez berlatih di sirkuit Portimao.

Namun hampir dipastikan hal itu karena sirkuit Portimao jadi seri ketiga MotoGP 2021 setelah 2 seri di Qatar.

Balapan MotoGP Portugal 2021 di Autodromo Internacional do Algarve ini akan diadakan pada 18 April 2021 mendatang.

Perlu diingat, sirkuit Portimao baru mulai menggelar balapan MotoGP tahun lalu, itupun sebagai alternatif.

Baca Juga: Bakal Jajal Motor Aprilia RS-GP, Andrea Dovizioso Incar Wildcard di MotoGP 2021?

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa