OtoRace.id - MotoGP Portugal 2021 yang akan dipentas pekan ini di sirkuit Portimao (16-18/4) menarik perhatian Pol Espargaro.
Apalagi dengan kedatangan rekan setimnya di Repsol Honda, Marc Marquez.
Pol Espargaro penasaran dengan performa Marc Marquez ketika tampil di MotoGP Portugal 2021 nanti.
Rasa penasaran Pol Espargaro itu tentunya apakah Marc Marquez mampu tampil lebih cepat darinya ketika pertama kembali berlaga di MotoGP.
Seperti diketahui, Marc Marquez sudah tidak memacu motor balapnya lebih dari sembilan bulan atau sejak seri MotoGP Spanyol 2020 lalu.
Bahkan, rencana kembalinya Marc Marquez di MotoGP Qatar dan MotoGP Doha 2021 kemarin juga batal.
Kini dengan 'lampu hijau' dari tim dokter dan juga (Honda Racing Corporation) HRC, Marc Marquez siap menjalani MotoGP Portugal 2021.
Tentunya ada alasan mengapa Pol Espargaro penasaran apakah rekan setimnya itu bisa lebih cepat darinya.
Baca Juga: Valentino Rossi Dihujani Kritik di Awal MotoGP 2021, Sang Ayah Beri Pembelaan
"Sekarang saya penasaran untuk melihat apakah Marc bisa mengemudi satu detik lebih cepat dari saya," aku Pol Espargaro dikutip OtoRace.id dari Tuttomotoriweb.it.
"Jadi semua orang bisa menunjuk saya dan berkata, "Kamu harus mengatur ini juga"," tambah pembalap bernomor start 44 itu.
Ternyata jika Marc Marquez bisa tampil lebih cepat darinya, maka Pol Espargaro bisa menemukan solusi untuk mengatasi masalah yang dialaminya hingga seri MotoGP Doha.
Yaitu, kecepatan untuk menembus langsung ke sesi Kualifikasi MotoGP Q2 tanpa harus bersusah payah melewati Q1 layaknya yang dialami selama ini.
Baca Juga: Marc Marquez Ikut Balapan MotoGP Portugal 2021, Franco Morbidelli Bakal Tambah Pusing
“Sejauh ini kami terlalu lambat dalam satu lap (time attack). Tapi kami jauh lebih kuat dalam kecepatan balapan," jelas Pol Espargaro.
"Di akhir pekan pertama di Doha, kami melakukannya dengan baik. Itu sebabnya saya kesal harus memulai dari urutan kedua belas di grid. Ini tidak memenuhi harapan kami," pungkas Pol Espargaro.
View this post on Instagram
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | tuttomotoriweb.it |
KOMENTAR