Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Portugal 2021

Jorge Lorenzo Prediksi Valentino Rossi Akan Kembali Kesulitan di MotoGP Portugal 2021

Nur Pramudito - Selasa, 13 April 2021 | 07:15 WIB
Jorge Lorenzo prediksi Valentino Rossi akan kembali kesulitan saat tampil di MotoGP Portugal di Sirkuit Portimao
MotoGP.com
Jorge Lorenzo prediksi Valentino Rossi akan kembali kesulitan saat tampil di MotoGP Portugal di Sirkuit Portimao

OtoRace.id - Valentino Rossi diprediksi akan kembali kesulitan pada MotoGP Portugal 2021.

Hal tersebut diutarakan Jorge Lorenzo jelang MotoGP Portugal 2021.

Pada dua seri perdana MotoGP 2021, Valentino Rossi tampil kurang memuaskan.

Valentino Rossi cuma berhasil membawa pulang empat poin dari dua balapan di Sirkuit Losail.

Baca Juga: Marc Marquez Balapan Lagi, Ini Jadwal MotoGP Portugal 2021 Akhir Pekan Ini

Awalnya, Valentino Rossi terlihat menjanjikan dengan hasil kualifikasi MotoGP Qatar 2021 dengan start keempat.

Tapi, Rossi kemudian cuma bisa menyudahi seri pembuka di posisi ke-12.

Balapan kedua, dalam seri MotoGP Doha 2021, malah berlangsung lebih buruk.

Rossi catatkan hasil kualifikasi paling jelek dalam 25 tahun kariernya di Grand Prix dengan meraih posisi ke-21.

Baca Juga: Hasil Lengkap Kejurnas Gokart Seri Ketiga Banyak Pembalap Baru Meraih Podium

Start dari posisi ke-21, Rossi akhirnya finis ke-16 alias di luar zona poin.

Dua penampilan Rossi disebut Jorge Lorenzo sebagai hal yang mengecewakan.

"Rossi sudah mengecewakan dan para pendukungnya karena banyak yang selalu diharapkan dari Rossi," ujar Lorenzo seperti dilansir OtoRace.id dari Autosport.

Akhir pekan ini MotoGP 2021 kembali menderu di MotoGP Portugal 2021.

Baca Juga: Valentino Rossi Puji Penampilan Para Pembalap Akademi VR46 di Ajang MotoGP

Tapi Lorenzo tak yakin Valentino Rossi sudah akan bisa bangkit di MotoGP Portugal 2021.

"Mari berharap (hasil di Qatar) itu adalah kejadian khusus," ujar Lorenzo.

"Ia memang tak pernah tampil oke di Qatar dan sirkuit-sirkuit yang lebih cocok pastinya akan tiba," tambah Jorge Lorenzo.

Jorge Lorenzo memberi prediksi bahwa Valentino Rossi mungkin baru bisa unjuk gigi pada seri keempat, yang MotoGP Spanyol 2021 di sirkuit Jerez.

Baca Juga: Pol Espargaro Penasaran Apakah Marc Marquez Bisa Lebih Cepat 1 Detik Darinya di MotoGP Portugal 2021

Lorenzo menyebut, secara historis Rossi selalu tampil lebih kompetitif di sirkuit Jerez.

"Entahlah apa itu akan terjadi di Portimao karena itu pun masih harus membuatnya tampil susah payah. Tapi yang pasti, ia akan lebih tangguh di Jerez," pungkasnya.

 
 
 
View this post on Instagram

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : autosport.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa