Fabio Quartararo mempertajam catatan waktunya menjadi 1;39,788 pada dua menit terakhir FP4 MotoGP Portugal.
Besar kemungkinan Fabio Quartararo akan menggunakan kombinasi medium-hard pada balapan besok.
Sama dengan Miguel Oliveira yang konsisten pada peringkat kedyua, sedangkan Johann zarco di peringkat ketiga.
Marc Marquez tidak bisa bersaing di dalam lima besar, ia masih dengan kombinasi medium-medium, tetapi lap timenya tidak konsisten.
Bahkan ia tidak lebih baik dari adiknya, Alex Marquez (LCR Honda Castrol) yang mengalami kecelakaan pada FP3.
Sedangkan Valentino Rossi tak beranjak dari peringkat 15 sejak FP4 MotoGP Portugal dimulai.
HASIL FP4 MOTOGP PORTUGAL 2021
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR