Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Suzuki Perpanjang Kontrak Dengan Dorna Sports Hingga MotoGP 2026, Ternyata Ini Alasannya

Eka Budhiansyah - Rabu, 21 April 2021 | 12:11 WIB
Suzuki resmi perpanjang kontrak dengan Dorna Sports hingga MotoGP 2026
Suzuki Ecstar
Suzuki resmi perpanjang kontrak dengan Dorna Sports hingga MotoGP 2026

Baca Juga: Marc Marquez Ungkap Momen Paling Berat pada Balapan MotoGP Portugal 2021

"Kami memulai perjalanan yang baru ini di 2015 dan hanya dalam enam tahun kami meraih gelar juara dunia pembalap bersamaan dengan gelar juara tim, dan kami masih lapar untuk lebih sukses," aku Shinichi Sahara lagi.

Yap! Tahun 2015 menjadi comebacknya Suzuki di ajang MotoGP dengan senjata baru!

Dari sebelumnya yang mengandalkan mesin V4 pada GSX-RR, kini Suzuki menjadi pabrikan yang mengandalkan mesin inline 4 layaknya Yamaha bersama YZR-M1.

"Untuk alasan ini kami telah memperpanjang perjanjian kami dengan Dorna, dengan harapan dan komitmen untuk melanjutkan pengembangan dari sisi teknis dan balap untuk perusahaan," pungkas Shinichi Sahara.

Suzuki GSX-RR kini dibekali mesin inline 4, bukan lagi V4
MotoGP
Suzuki GSX-RR kini dibekali mesin inline 4, bukan lagi V4

Baca Juga: Francesco Bagnaia Naik Podium di MotoGP Portugal 2021, Begini Tanggapan Valentino Rossi

Perpanjangan Suzuki untuk tetap berada di kancah balap MotoGP, tentu juga membuat Dorna bahagia.

Pasalnya selain Honda dan Yamaha, Suzuki selaku pabrikan motor Jepang lainnya juga sudah memastikan untuk tetap bergabung.

"Kami sangat senang dengan pembaharuan perjanjian dengan Suzuki. Pabrikan yang bersama kami telah balapan selama bertahun-tahun di Kejuaraan Dunia dan menikmati kerja sama yang luar biasa," ungkap Carmelo Ezpeleta, CEO Dorna Sports.

"Kami dengan bangga memperpanjang kemitraan ini dan berharap dapat terus menetapkan tonggak sejarah dengan merek ikonik ini," pungkas Carmelo Ezpeleta.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa