Setelah terhenti sekitar 10 menit, balapan kembali dimulai dengan cara standing start.
Posisi start berdasarkan posisi sebelum bendera merah dikibarkan atau balapan dihentikan.
Dari posisi kelima, Dimas Ekky Pratama bisa menekan untuk masuk tiga besar, tetapi kedigdayaan duo Boscoscuro Team, Alonso Lopez dan Fermin Aldeguer begitu kuat.
Alhasil tidak sampai satu lap, Alonso Lopez dan Aldeguer langsung melesat di dua terdepan.
Dimas Ekky terus berjibaku untuk posisi kelima di sisa balapan dan tidak bisa membuat perlawanan lebih jauh kepada Lukas Tulovic.
Baca Juga: Selesai Operasi Arm Pump, Fabio Quartararo Siap Untuk Ikut MotoGP Prancis 2021
Alhasil pembalap 28 tahun itu selesai di posisi kelima dan cukup bagus bagi Dimas Ekky Pratama sebelum ia pulang ke Indonesia untuk berlebaran Idul Fitri.
HASIL BALAP CEV MOTO2 VALENCIA 2021
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | FIM CEV Repsol |
KOMENTAR