OtoRace.id - Lintasan basah menjadi tantangan yang harus dihadapi pembalap pada awal sesi FP3 MotoGP Prancis 2021, Sabtu (15/5).
Mencetak waktu lap yang kompetitif pun bukan pekerjaan yang mudah mengingat kondisi trek yang kurang ideal.
Butuh sekitar 15 menit sebelum ritme yang terbilang oke tercipta.
Jack Miller (Ducati Lenovo Team) membukukan waktu lap 1 menit 43,857 detik sebelum menyelesaikan run pertamanya.
Baca Juga: Fabio Quartararo Rasakan Sesuatu yang Aneh di Lengannya Usai Jalani Hari Pertama MotoGP Prancis 2021
Tak berselang lama, Jack Miller terjatuh saat melibas tikungan ke-6 sirkuit Le Mans.
Catatan terbaik Jack Miller kemudian diungguli Marc Marquez (Repsol Honda) yang membukukan waktu lap 1 menit 42,894 detik.
Marc Marquez menunjukkan aksinya dengan mengambil alih peringkat teratas.
Saat FP3 MotoGP Prancis 2021 menyisakan 15 menit, masih belum ada yang bisa mengalahkan torehan waktu Marc Marquez.
Baca Juga: Jadi Pembalap Tercepat di Hari Pertama MotoGP Prancis 2021, Johann Zarco Bilang Begini
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR