Marc Marquez (Repsol Honda) keluar sebagai pembalap pertama usai berganti motor diikuti Fabio Quartararo.
HERE WE GO! ????
Flag-to-flag rules in full effect! ????#FrenchGP ???????? pic.twitter.com/YRwfTNpEF2
— MotoGP™???? (@MotoGP) May 16, 2021
Marc Marquez perlahan-lahan mulai menciptakan gap sebesar 1,6 detik dengan Fabio Quartararo saat lap ke-8.
Nasib sial menghampiri Marc Marquez yang terjatuh di tikungan terakhir sirkuit Le Mans.
Untungnya, Marc Marquez bisa melanjutkan balapan dan menempati posisi ke-18.
Fabio Quartararo harus turun ke posisi kedua usai dapat long lap penalty karena salah masuk ke garasi Maverick Vinales saat ganti motor.
Sementara, Johann Zarco (Pramac Racing) berhasil merebut posisi ketiga dari Takaaki Nakagami (LCR Honda).
Lepas dari Takaaki Nakgami, Johann Zarco perlahan-lahan mampu memangkas selisih waktu dengan Fabio Quartararo.
Di sisi lain, Marc Marquez terjatuh untuk kedua kalinya di tikungan 6.
Baca Juga: Hasil Balap Moto2 Prancis 2021: Raul Fernandez Juara, Pembalap 'Tim Indonesia' Tembus 5 Besar
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR