Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

WSBK Portugal 2021

Scott Redding Yakin Bisa Jegal Jonathan Rea di WSBK Portugal 2021

Didit Abdillah - Selasa, 25 Mei 2021 | 18:15 WIB
Scott Redding yakin bisa runtuhkan dominasi Kawasaki Racing Team pada WSBK Portugal di sirkuit Estoril.
Ducati Corse
Scott Redding yakin bisa runtuhkan dominasi Kawasaki Racing Team pada WSBK Portugal di sirkuit Estoril.

OtoRace.id - Kawasaki Racing Team sangat mendominasi dua besar pada WSBK Aragon pekan lalu (22-23/5). 

Namun yang bisa mengalahkan duet Alex Lowes dan Jonathan Rea di Aragon hanyalah Scott Redding (Aruba.it - Ducati) yang meraih kemenangan di balapan kedua. 

Meski kemenangan itu dirasa ada faktor keberuntungan usai Jonathan Rea bersenggolan dengan Garrett Gerloff (Yamaha GRT WSBK). 

Insiden tersebut menjadi kesempatan bagi Scott Redding untuk bisa mencuri posisi pertama di balapan basah. 

Baca Juga: Bos Sepang Racing Team Akui 'Berebut' Motor Yamaha Sama Tim Valentino Rossi

"Ya ada risiko besar dan juga keberuntungan yang lebih besar untuk bisa jadi pemenang di balapan kedua WSBK Aragon," tutur Scott Redding dalam rilis Ducati Corse. 

"Namun ini jadi motivasi besar untuk menjalani WSBK Estoril karena Kawasaki punya kelemahan dan Ducati Panigale V4R pun unggul di trek basah dan kering," imbuhnya. 

Bercermin pada hasil tahun lalu kala dua balapan di Portugal di sirkuit Estoril dan Portimao, Scott Redding memang tidak meraih kemenangan. 

Baca Juga: Hasil Race 2 WSBK Aragon 2021: Scott Redding Enggak Ada Lawan, Jonathan Rea Sedang Beruntung

Baca Juga: Jadwal MotoGP Italia 2021, Kesempatan Marc Marquez dan Valentino Rossi Untuk Bangkit

Tetapi pembalap asal Inggris itu memang baru debut di WSBK dan pertama kalinya balapan di tanah Portugal. 

Dengan motivasi bagus dan bekal data yang bagus di tahun lalu, Scott Redding yakin bisa meraih kemenangan dan bersaing di tiga besar untuk WSBK Portugal. 

Meski pembalap dengan nomor 45 ini berharap cuaca cerah untuk di Estoril, sehingga bisa menjalani balapan yang maksimal. 

"Estoril adalah sirkuit yang cepat dan bagus, saya hanya butuh jam terbang lebih banyak untuk terbiasa dengan sirkuit di Portugal," tutur Scott Redding. 

Baca Juga: Kisah Valentino Rossi yang Pernah Alami Crash Parah di MotoGP Italia

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Ducati Corse

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa