Alhasil, Stefano Nepa dari tim BOE Owlride merebut posisi teratas dari Gabriel Rodrigo.
Hingga sesi berakhir, Stefano Nepa tetap menjadi yang tercepat usai dengan catatan waktu 1 menit 47,761 detik.
Ia meninggalkan Gabriel Rodrigo yang menduduki posisi kedua.
Kemudian posisi ketiga ditempati Tatsuki Suzuki dari SIC58 Squadra Corse.
Rekan setim Gabriel Rodrigo, Jeremy Alcoba di posisi 8.
Pembalap Indonesia, Andi Farid Izdihar atau akrab dipanggil Andi Gilang tampil kurang maksimal di sesi ini.
Andi Gilang harus puas berada di posisi 24 di sesi FP3.
Berarti, Andi Gilang gagal lolos ke kualifikasi 2 (Q2) dan harus memulai dari kualifikasi 1 (Q1).
Berikut Hasil FP3 Moto3 Catalunya 2021:
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | MotoGP.com |
KOMENTAR