OtoRace.id - Dari enam kali balapan dalam dua seri yang sudah digelar di World Superbike (WSBK) tahun ini baru dimenangkan oleh dua nama pembalap.
Scott Redding (Aruba.it - Ducati) sudah meraih dua kemenangan dan Jonathan Rea (Kawasaki Racing Team) sudah empat kali menang.
Memasuki seri ketiga pada WSBK Italia di sirkuit Misano yang notabene home race bagi Ducati, Scott Redding diharapkan bisa menambah pundi-pundi kemenangan.
Apalagi Scott Redding baru saja kehilangan peringkat dua klasemen sementara, usai digusur oleh Toprak Razgatlioglu (PATA Yamaha WSBK).
Baca Juga: Pascaoperasi Arm Pump, Galang Hendra Tak Kendur Hadapi WSSP Italia 2021
"Scott Redding adalah andalan kami untuk balapan di Misano nanti, ia punya kesempatan besar untuk mengalahkan Jonathan Rea," tutur Gigi Dall'igna, GM Motorsport Ducati Corse.
"Namun ia juga harus mewaspadai Yamaha, khususnya Razgatlioglu. Ia belum menang, tetapi bisa mengacak-acak barisan depan," lanjutnya dilansir dari GP One.
Dalam rekam jejak Scott Redding, ia memang belum pernah balapan di Misano sebagai pembalap World Superbike.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | GP One |
KOMENTAR